Dari 311 orang tersebut, terdapat 5 orang jamaah haji dari Kalimantan Barat yang juga meninggal di Tanah Suci.
Berikut Identitas Jamaah Haji asal Kalbar yang Meninggal Dunia di Tanah Suci

PONTIANAK- Berikut Identitas Jamaah Haji asal Kalbar yang Meninggal Dunia di Tanah Suci
Berita duka datang dari ibadah haji di Arab Saudi. Hingga Senin, 3 Juli 2023, jumlah jemaah haji asal Indonesia yang meninggal dunia telah mencapai 311 orang.
Angka ini mengalami peningkatan dari laporan sebelumnya yang disampaikan oleh Menteri Agama, Yaqut Cholil Qoumas, pada Minggu malam, 2 Juli 2023.
“Per hari ini 304 (jemaah haji meninggal di Tanah Suci, dan tentu kita berharap angka ini tidak bertambah,” ujar Menag Yaqut Cholil Qoumas usai memimpin Rapat Koordinasi Persiapan Pelayanan Haji Pasca-Armina di Makkah.
Dari 311 orang tersebut, terdapat 5 orang jamaah haji dari Kalimantan Barat yang juga meninggal di Tanah Suci.
Berdasarkan pemantauan reporter dindanews di laman Kemenag RI dan informasi dari Sekretaris Daerah Kalbar, Horisson, berikut data kelima jamaah haji asal Kalbar yang meninggal di tanah suci:
- Salniah Binti Japri Muslim usia 79 tahun asal Ketapang. Salniah wafat di Makkah pada 2 Juli 2023.
- Arifin Bin Maranginang Farid usia 65 tahun asal Singkawang. Arifin wafat di Makkah pada 2 Juli 2023.
- Syahrial Bin Basir Sinau usia 60 tahun asal Singkawang. Syarial wafat di Makkah pada 2 Juli 2023.
- Bahak Bogeng Galorok usia 81 tahun asal Kubu Raya. Bahak wafat di Makkah pada 25 Juni 2023.
- Ismail Ridwan Eli bin Eli usia 78 tahun asal Melawi. Ismail wafat di Mina pada 28 Juni 2023. (Gil)